MICROGREEN
A. Pengertian
Microgreen adalah jenis tanaman sayur atau tanaman lainnya yang dipanen dan dikonsumsi pada saat tanaman masih berumur muda, sehingga jenis tanaman sayur hijau ini memiliki kandungan gizi dan vitamin yang lebih tinggi daripada sayur yang ditanam biasa. Microgreen ini menjadi alternative budidaya tanaman yang fleksibel dari segi ruang, tempat, finansial, dan sumber daya manusia nya.
B. Jenis Tumbuhan
Jenis tanaman yang bisa dibudidayakan secara microgreen seperti sayuran, tanaman herba, herbal aromatic, dan tanaman lainya yang bisa dikonsumsi. Penggolongan microgreen sesuai dengan keluarga tanaman. Berikut ini merupakan varietas yang popular diprodukai menggunakan biji yaitu dari keluarga:
- Keluarga Brassicaceae: Kembang kol, brokoli, kubis, selada air, lobak dan arugula.
- Keluarga Asteraceae: Selada, endive, chicory dan radicchio.
- Keluarga Apiaceae: Dill, wortel, adas dan seledri.
- Keluarga Amaryllidaceae: Bawang putih, bawang, daun bawang.
- Keluarga Amaranthaceae: Amaranth, quinoa swiss chard, bit, dan bayam.
- Keluarga Cucurbitaceae: Melon, timun dan labu.
C. Manfaat Dan Kandungan Gizi
- Manfaat
- Menurunkan resiko penyakit diabetes, jantung, kanker, dan Alzheimer.
- Mampu menurunkan kolesterol jahat.
- Melawan radikal bebas.
- Membantu meringankan beban kerja ginjal yang rusak.
- Memberikan asupan gizi yang cukup jika budidayakan dalam skala rumah tangga.
- Kandungan Gizi
- Vitamin C, vitamin E, vitamin B1, phytochemical dan betakaroten.
- Kandungan gizi dan vitamin pada microgreen 4-40 kali lebih tinggi dibandingkan sayuran biasa.
- Kandungan pokok microgreen antara lain kalsium, zat besi, magnesium, zinc tembaga, dan vitamin A B D, dan K.
- Kandungan senyawa bioaktif yang lebih tinggi dibandingkan sayur dewasa
- Cara Budidaya Microgreen
- Isi wadah dengan media tanam sekitar 3 cm dan lembabkan dengan air.
- Taburkan bernih microgreen sekitar satu sendok makan.
- Tutup benih yang telah ditaburkan dengan media tanam sekitar 0,5 cm.
- Semprot kembali dengan air agar lembab.
- Tutup wadah dan hindarkan dari paparan sinar matahari selama dua hari.
- Kemudian setelah dua hari dapat membuka tutup wadah dan pindahkan ke area yang terkena sedikit sinar matahari.
- Pastikan kelembaban media tanaman agar tidak terlalu kering ataupun basah.
- Jauhkan microgreen dari sinar matahari langsung karena tidak baik untuk pertumbuhan dari tanaman tersebut. Sinar matahari bisa mengubah tampilan serta rasa dari beberapa varietas hijau microgreen.
- Simpan microgreen di suhu yang dingin dan sejuk Untuk mengolah microgreen agar tetap segar dan lezat dianjurkan untuk menyimpan di kisaran suhu 26˚
- Sirami tanaman Microgreens Anda, Tapi Tidak boleh Terlalu Banyak terkena siraman air. Dalam jumlah yang normal .
Tanaman microgreens pastinya sangat membutuhkan air sebagaimana normalnya tanaman lainnya. Memberi air pada tanaman microgreens dengan jumlah yang cukup sangat baik untuk menunjang pertumbuhan dan perkembangan tanaman tersebut. Tanaman microgreens adalah tanaman yang fragile yang dimana tanaman harus disiram tiap hari tanpa membuat tanaman microgreens kelebihan air. Kelebihan air pada tanaman microgreen menyebabkan tanaman tersebut busuk dan mati. Kekurangan air menyebabkan tamanan tersebut menyusut dan kering. Memberi air pada tanaman juga memiliki waktu yang baik seperti pagi hari dan sore hari. Pada pagi hari sangat baik ketika matahari baru muncul dan sore hari ketika matahari akan terbenam. Tanaman yang disiram di siang hari biasanya akan mengalami sedikit gangguan yang dimana tanaman yang saat terkena panas matahari secara langsung dan diberi air maka tanaman tersebut akan layu. Jika tanah di mana microgreens disimpan agak kering, sirami tanah dari arah bawah dengan menempatkan nampan ke dalam sejumlah kecil air.
4. Gunakan Gunting untuk Memotong Microgreens , jangan dicabut sampai ke akarnya
5. Cuci tanaman Microgreens . Tapi Jangan di rendam sampai keseluruhannya.
Microgreens sama seperti produk tanaman lainnya yang harus mencucinya sebelum dikonsumsi.
6. Setelah Memotongnya, harus dikonsumsi sesegera mungkin.
Microgreens paling baik dimakan dalam keadaan segar
E. Cara Konsumsi
Cahyo, Z., dkk. 2022. BUDIDAYA TANAMAN MICROGREENSSEBAGAI UPAYA PENERAPAN URBAN FARMINGDI KELURAHAN JEMUR WONOSARI KOTA SURABAYA. Jurnal Penamas Adi Buana, 6(1)
Dewandini, S., dan Wijayanti, L. 2021. Menumbuhkan Minat Generasi Muda Dalam Bidang Pertanian Melalui Budidaya Microgreen di Kalurahan Sendangmulyo. SNKP-II : Seminar Nasional Karya Pengabdian, Ke-II,
Administrator. 2021. Mengenal Microgreen: Sayuran Mini Kaya Gizi Langsung Dari Rumah Kita. http://sulbar.litbang.pertanian.go.id/ind/index.php/info-teknologi/1007-mengenal-microgreen-sayuran-mini-kaya-gizi-langsung-dari-rumah-kita. Diakses pada 11 Agustus 2022.
Amini, Z., Eviyati., & Dwirayani, D. (2021). “Membangun Sinergi antar Perguruan Tinggi dengan Pertanian dalam Rangka Implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka”. Proceedings of Seminar Nasional dalam Rangka Dies Natalis ke-45 UNS 2021: 489 – 494.
Sumber gambar
https://www.99.co/blog/indonesia/cara-menanam-microgreen/
https://pin.it/3DMRrQ6
0 Comments